Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh..
Selamat pagi guys, pada postingan sebelumnya saya sudah ada membahas tutorial bagaimana penggunaan gathering information menggunakan metode The Harvester, jika kalian belum melihatnya silahkan klik disini untuk melihat kembali tutorialnya. Pada postingan kali ini saya akan membagikan tutorial yang sama tetapi dengan metode yang berbeda yaitu dengan menggunakan Knockpy, untuk cara penggunaan nya masih tetap sama yaitu menggunakan program Python dan OS Kali Linux sebagai media program pendukung.
Nah, tanpa menunggu lama lagi, langsung saja saya kasih tahu cara penggunaanya yaa, cekidott^^
1. Pertama kalian terlebih dahulu mendownload source code Knockpy nya disini atau kalian bisa mengetik "git clone https://github.com/guelfoweb/knock" melalui terminal Kali Linux.
![](https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEjBOxHWLrdliIAuEs4R3r_a-Cfu7Dp0GbbEbk4WfJwGGmc8UyNCHwlLgJKQAW67NQ6DPGJlJ97nLmfn6LEJUDZaK1A9GJIBtn_CLfCZG1x-INhDUVzTG0h4SIyVfmUOM36hWG3yQ7hIspjFV-XxNzv-Em4OcA5ugBH74g1GT2O2n4t1hro8Lizoi9tP=w640-h360) |
Gambar 1.1 Melalui Halaman GitHub |
![](https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEg6U763QFDCZjmFcuzNHsLuEs_Gx5g2SA-VoSZuP8WUKto4ZF3aXpZSsG9j0xxTyyqQipb8DRiqrYVckQYRF902nqCUje3jtimgaFEHX6i-4QQiQrV2dOIrwZ3l3LSNIIzIDbUdVRJgkuRg0DxF3Zn5WBThLEJcw2okrOoG8tKQDA-OayjDmUewzyXG) |
Gambar 1.2 Melalui Terminal Kali Linux |
2. Selanjutnya instal lagi requirements nya untuk knockpy nya lagi agar package pendukungnya bisa melakukan proses gathering nantinya.
3. Langkah berikut saya akan uji coba kembali menggunakan domain website yang sesuai dengan domisili tempat tinggal saya, dengan cara mengetik perintah "python3 knockpy.py (nama domain target)" setelah itu bisa langsung klik enter untuk melihat proses selanjutnya.
4. Sambil menunggu loadingnya berikut tampilan prosesnya pada gambar dibawah ini, karena isi datanya lumayan banyak jadi mau tidak mau harus ditunggu hingga 100%.
5. Jika sudah 100% maka hasil output terakhirnya akan tampil seperti pada gambar dibawah ini,
Sekian tutorial dari saya, apabila dalam penyampaian ada sedikit kesalahan maupun menampilkan gambar yang tidak relavan harap dimaklumi, karena sejatinya kesalahan adalah dari saya sendiri dan yang benar itu semua dari Tuhan yang maha Esa.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh..
0 Komentar